Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Percepatan pendirian koperasi merah putih , kakanwil Kemenkum Babel sambangi Bupati Belitung

WhatsApp Image 2025 05 18 at 17.22.02

Belitung – Kadiv Yankum Kanwil Kemenkum Babel Kaswo minggu (18/5) mengatakan dalam rangka Percepatan pendirian koperasi Desa /kelurahan merah putih, Plt Kakanwil Kemenkum Babel Harun Sulianto lakukan audiensi dengan Bupati Belitung Djoni Alamsyah Hidayat, Jumat, (16/5 ) di Kantor Bupati setempat

Audiensi tsb terkait dengan koordinasi percepatan pendirian koperasi desa/kelurahan merah putih di Belitung .
Menurut Harun Sulianto, Direktorat Jenderal Administrasi Hukum (AHU) Kemenkum RI telah mendukung dari aspek regulasi / legalitas untuk percepatan pendirian koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih . selain itu juga telah dilakukan percepatan layanan pengesahan badan hukum koperasi, sehingga program Koperasi desa /kelurahan Merah Putih dapat segera memberikan manfaat nyata bagi masyarakat .

Harun Sulianto, menambahkan sesuai dengan arahan Menteri Hukum Dr Supratman Andi Agtas ,SH, MH ,untuk mempercepat pendirian koperasi Desa /Kelurahan Merah Putih tsb , pihaknya sudah lakukan koordinasi dengan Pengurus Wilayah Ikatan Notaris Indonesia Bangka Belitung .
Bupati Belitung, Djoni Alamsyah Hidayat, menegaskan bahwa Pemkab Belitung melalui Dinas Pemdes dan Dinas Koperasi telah bergerak proaktif mendatangi desa-desa untuk menyelenggarakan musyawarah desa secara cepat.

Bupati Djoni Alamsyah Hidayat juga menegaskan pentingnya sinergi berkelanjutan dengan Kanwil Kemenkum Babel dalam proses percepatan ini. " Terdapat 42 Desa di wilayah Kabupaten Belitung dan dalam waktu dekat akan segera melakukan sosialisasi untuk selanjutnya akan dilaksanakan musyawarah desa / kelurahan khusus " pungkas Bupati Belitung, Djoni Alamsyah Hidayat.

Kadiv Yankum Kanwil Kemenkum Babel Kaswo mengatakan , bahwa hingga saat ini dari 393 Desa/Kelurahan di Provinsi Bangka Belitung, telah dilaksanakan sosialisasi di 101 Desa .

”sebanyak 82 desa/kelurahan yang sudah melaksanakan musyawarah desa khusus pendirian koperasi desa /keluarahan Merah putih (data per 17 Mei 2025 ) ,selanjutnya akan didaftarkan pembentukan Koperasi Desa Merah Putih melalui Notaris “.Kata Kaswo

Hadir dalam kegiatan tsb Kadivyankum Kanwil Kemenkum Babel Kaswo , Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Belitung Syamsuddin, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, KB dan Pemdes, Febriansyah, dan Notaris Pembuat Akta Koperasi Lazuardi Ardiman

KANWIL KEMENKUM BABEL

WhatsApp Image 2025 05 18 at 17.22.03

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM
KEPULAUAN BANGKA BELITUNG
PikPng.com school icon png 2780725   Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
PikPng.com phone icon png 604605   +62811717469
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilbabel@kemenkumham.go.id 
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    kemenkumhambabel@gmail.com 

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham   linked in kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUM
PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Komplek Perkantoran Gubernur, Jl. Pulau Bangka, Air Itam, Kec. Bukit Intan, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung 33684
  +62811717469
PikPng.com email png 581646   kanwilbabel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   kemenkumhambabel@gmail.com 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI